Mesin Percetakan Offset

Dari tahun ke tahun, industri percetakan mengalami kemajuan yang sangat pesat terutama mesin-mesin yang digunakan. Ada berbagai macam mesin yang digunakan dalam dunia percetakan, salah satunya yaitu mesin percetakan offset. Simaklah ulasan berikut untuk mengetahui macam-macam mesin cetak offset dan keunggulannya!

Macam-Macam Mesin Percetakan Offset dan Fungsinya

1.   Mesin Cetak Offset Kecil

Sesuai dengan namanya, mesin offset jenis ini memiliki ukuran fisik yang paling kecil dibandingkan mesin offset lainnya. Mesin cetak yang dikenal dengan sebutan mini offset ini hanya mampu mencetak kertas dengan ukuran maksimal A3. Karena ukurannya yang relatif kecil dan harganya yang lebih terjangkau, mini offset banyak digunakan oleh industri percetakan rumahan berskala kecil.

2.   Mesin Cetak Offset Sedang

Mesin cetak offset sedang ini memiliki ukuran yang sedikit lebih besar dibandingkan ukuran mesin mini offset, sehingga lebih sering diletakkan di lantai tanpa tambahan meja. Mesin ini banyak digunakan oleh industri percetakan banner dan undangan. Mesin offset sedang ini juga memiliki kemampuan mencetak berbagai macam dokumen dengan ukuran maksimal double folio.

3.   Mesin Cetak Offset Besar

Mesin cetak offset besar ini merupakan varian mesin cetak offset yang paling baik di antara jenis lainnya. Mesin ini mampu mencetak ukuran besar sampai dengan ukuran A0. Waktu yang dibutuhkan untuk proses cetak menggunakan mesin offset juga relatif cepat, dengan kualitas hasil cetakan yang sangat bagus, sehingga banyak digunakan oleh jasa cetak buku, koran, atau majalah skala besar.

Keunggulan yang Ditawarkan oleh Mesin Percetakan Offset

1.   Hasil Cetakan Lebih Berkualitas

Kualitas hasil akhir dari cetakan menjadi salah satu faktor pertimbangan ketika Anda akan mencetak suatu produk, baik poster, undangan, brosur, dan lain sebagainya. Untuk mendapatkan hasil cetakan terbaik, mesin cetak offset adalah pilihan yang tepat. Warna yang diperoleh dari mesin ini akan lebih tajam dan jelas, serta tahan lama, dan tidak mudah pudar.

Kelebihan lainnya dari mesin percetakan offset dibandingkan mesin digital printing adalah kemampuannya mencetak dengan warna gradasi abu-abu (grayscale) yang lebih akurat. Untuk hasil cetak dengan tinta full block yang biasa digunakan untuk desain tipe negatif, hasilnya juga lebih merata dan tajam.

2.   Biaya Cetak Lebih Murah

Bagi Anda yang menggeluti bisnis percetakan, mesin cetak offset merupakan solusi yang tepat. Kemampuan mesin jenis ini dalam mencetak kuantitas besar dapat menekan biaya produksi yang harus Anda keluar, sehingga keuntungan yang diperoleh lebih maksimal.

Bagi Anda pengguna jasa cetak juga akan sangat diuntungkan, karena biaya cetak dalam jumlah banyak menggunakan mesin offset jauh lebih murah jika dibandingkan dengan biaya cetak menggunakan mesin digital printing.

3.   Media Cetak Lebih Variatif

Mesin offset mampu mencetak pada media cetak yang bervariasi mulai dari kertas yang tebal hingga ketebalan 400gr, ataupun kertas yang relatif tipis seperti kertas pada buku nota NCR, Doorslag, dan HVS. Selain itu juga bisa digunakan untuk mencetak pada kertas motif atau bertekstur, seperti Emboss, Samson, ataupun kertas recycle.

Bagi Anda yang sedang mencari jasa percetakan online terpercaya dengan kualitas juara, Only Print hadir sebagai pilihan terbaiknya. Anda bisa melakukan pemesanan produk via Whatsapp dan segala kebutuhan cetak yang Anda butuhkan dapat terselesaikan dengan cepat dan efisien. Untuk biaya cetak juga sangat terjangkau tanpa minimal order.